MAKNA PAHALA SERIBU BULAN PADA MALAM LAILATUL QODAR
Kajian Tafsir Surat Al Qodar
Oleh:
Arif Mahfuz, S.Sy.
(Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Selatan / Calon Hakim Peradilan Agama Mahkamah Agung RI)
Surat Al Qodar 1 sd 5:
{إِنَّا أَنزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةِ الْقَدْرِ {1} وَمَا أَدْرَاكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِ {2} لَيْلَةُ الْقَدْرِ خَيْرٌ مِّنْ أَلْفِ شَهْرٍ {3
{تَنَزَّلُ الْمَلَائِكَةُ وَالرُّوحُ فِيهَا بِإِذْنِ رَبِّهِم مِّن كُلِّ أَمْرٍ {4} سَلَامٌ هِيَ حَتَّى مَطْلَعِ الْفَجْرِ {5
Artinya: 1.Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Qur`an) pada malam Qadr. 2. Dan tahukah kamu apakah malam Qadr itu 3. Malam Qadr itu lebih baik dari seribu bulan. 4. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin tuhannya untuk mengatur segala urusan. 5. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.
Ayat ini merupakan ayat makiyyah yang terdiri dari lima ayat, tiga puluh kalimat dan seratus dua puluh satu huruf (Tafsir Ibnu Abbas)
Asbabun Nuzul
Terdapat banyak riwayat tentang sebab turunnya ayat ini diantaranya terdapat dalam Tafsir Mirohu labid dikatakan bahwa terdapat seorang laki-laki bani israil yang bebangun diwaku malam sampai subuh kemudian beribadah lagi sampai sore selama seribu bulan yang membuat Rasulullah kagum sehingga Allah menjawab dengan menurunkan ayat ini sebagai hadiah kepada Rasulullah dan untuk kita semua sebagai ummatnya. ada pula yang meriwayatkan bahwa Rasulullah ingin ummatnya mendapatkan pahala yang sama bahkan lebih dengan laki-laki dari bani israil tersebut Berdasarkan riwayat ini, diketahui bahwa turunnya ayat ini beserta pahala seribu bulan ini karena cinta Rasulullah kepada kita ummatnya.
Berdasarkan Asbabun Nuzul ayat ini dapat difahami bahwa Surat Al Qodar ini turun karena rasa sayang Rasulullah kepada kita Ummatnya yang menginginkan agar kita ummatnya memiliki pahala seribu bulan, maka lailatul Qodar terjadi setiap tahun dalam bulan ramadhan sebagai kemulian kita Ummat Rasullah Saw.
Makna Lailatul Qodar
Dinamakan lailatul qodar karena pada malam ini Allah menurukan Jibril dan Al Qur’an secara keseluruhan dari lauhul mahfuz ke langit dunia (baitul ‘izzah), yang kemudian diturunkan secara berangsur angsur kepada Rasulullah SAW selama 23 Tahun. Dinamakan qodar karena pada malam ini Allah menetapkan takdir dan semua ukuran yang rinci dari setiap kejadian yang terjadi di dunia ini. Lailatul qodar adalah malam yang sangat diberkahi oleh Allah Swt yang tidak hanya berlaku Bagi bagi manusia tetapi untuk seluruh jaga alam semesta ini.
Kedahsyatan malam lailatul qodar
وَمَا أَدْرَاكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِ
Artinya : Tahukah engkau hai Muhammad tentang lailatul qodar
Ayat kedua ini bukan berfungsi sebagai pertanyaan kepada Rasulullah Saw tetapi, sebagi ta’zhim dan menunjukan kedahsyatan malam tersebut kepada Rasulullah dan kita umatnya, penggunaan kalimat tanya yang bermakna taukid (seru), berfaidah untuk menunujkan sesuatu yang luar biasa yang mengandung unsur kejadian yang terdapat pada ayat selanjutnya berupa, pahala seribu bulan, turunnya penghuni sidratul muntaha ke dunia, serta keselamatan dan kesejahteraan bagi umat Rasulullah selama malam tersebut hingga terbit fajar
Permulaan dan akhir waktu lailatul qodar
Ulama sepakattentang yang dimaksud dengan permulaan malam yaitu terbenamnya matahari di ufuk barat yaitu ekletika masuk waktu maghrib, adapun makna fajar dalam ayat ini ditemukan perbedaan penafsiran, misalnya pendapat Ibnu Abas yang menerjemahkan dengan waktu subuh atau salam pertama sholat subuh, dalam tafsir Al Misbah disebutkan bahwa makan fajar maksudnya adalah terbitnya matahari. Pada malam selain lailatul qodar Allah membagi ganjaran dan waktu afdhol beribadah hambanya pada 1/3 akhir malam, tetapi pada lailatur qodar tidak terdapat perbedaan waktu tersebut.
Hal ini penting untuk difahami karena terdapat cerita lama bahwa malam selikur kata orang terdahulu meupakan sebuah momen di tengah malam, dimana kita akan melihat kejadian ajaib inilah yang disebut malam lailatul qodar anggapan ini adalah anggapan yang salah dan keliru. Yang dinamakan malam disini adalah satu malam utuh tanpa adanya pecahan pecahan, kelebihan malam Lailatul Qodar adalah kemulian malam tersebut terjadi sepanjang malam dibandingkan malam biasa dimana puncaknya terdapat pada 1/3 malam terakhir.
Maksud Pahala seribu bulan
Makna pahala seribu bulan dalam ayat ini adalah semua amal sholih yang dikerjakan pada malam lailatul qodar ini mendapat derajat dan ganjaran seperti melaksanakannya seribu bulan, misalnya seorang melaksanakan sholat isya’ berjamaah di masjid pada malam lailatul qodar maka pahalanya dikalikan 27 derajat kemudian dikalikan lagi 1000 bulan, beginilah contoh nyata maksud ayat ini. Dimana ganjaran pahala ini tidak terkhusus untuk qiyamul labil saja tetapi berlaku untuk semua ibadah dan amal Soleh, hal ini merupakan makna malam lailatul qodar yang bermakna semua ibadah dalam malam lailatul qodar. Kalimat khairun min menjelaskan jumlah minimum yang didapat yaitu diukur dengan beribadah minimal seribu bulan, adapun jumlah maksimumnya adalah Allah yang maha Luas Rahmatnya.
Bagaimana wanita haidh,uzur dsb beribadah pada malam Lailatul Qodar?
Perempuan yang mendapati dirinya dalam keadaan haid pada lailatul qodar tidak perlu khawatir, ini harus dibahas karena ada pemahaman yang keliru bahwa hanya ibadah tarawih jalan satu-satunya mendaptkan Lailatul Qodar, berbakti nya seorang perempuan kepada suami,orang tua serta mendidik anaknya serta perbuatan baiknya pada malam itu tetap dilipat gandakan menjadi seribu bulan, karena semua ibadah pada malam tersebuit dilipatgandakan seribu bulan.
Turunnya malaikat pada saat lailatul qodar
Yang dimaksud malaikat pada ayat ini adalah penduduk sidratul muntaha bersama Jibril turun ke dunia mengucapkan salam dan mendoakan keselamatan dan kesejahteraan, makna salam dalam ini merupakan keselamatan dalam arti luas yang dapat bermakna diselamatkan dari semua bencana dan kesulitan serta dilapangkan semua urusannya, sifat turunnya malaikat ini adalah atas perintah langsung dari Allah SWT, makna salam disini juga bermakna salam secara haqiqi malaikat kepada kita, atau menjawab doa kita dan ikut mendoakan doa kita pada malam lailatul Qodar.
Hikmah dirahasiakannya waktu lailatul qodar
Terdapat banyak riwayat yang menyebutkan kapan dan tanda-tanda lailatul qodar, namun disamping itu hikmah yang terbesar adalah kita dapat selalu bersemangat dan menjaga stabilitas kekuatan kita untuk beribadah dan melatih diri dan beribadah selama bulan Ramadhan.
*Artikel ini adalah artikel keislaman. Isi artikel ini menjadi tanggung jawab penulis dan tidak selalu mencerminkan pandangan Majelis Tarjih dan Tajdid
BIOGRAFI SINGKAT PENULIS
NAMA: ARIF MAHFUZ, S.Sy.
Alamat: Jl Lukman Idris, Lr. Bina Karya, RT 13/RW 03, No. 1706 Km 12, Kel. sukodadi, Kec. Sukarami, Palembang, Sumatera Selatan. Kode Pos 30154
CP : 082175811103